Penelitian ini bertujuan untuk menemukan bukti empiris dari pengaruh kinerja keuangan terhadap return saham pada perusahaan property dan real estate yang tercatat di BEI. Data yang digunakan berasal dari laporan keuangan tahunan yang di audit dari tahun 2008-2012 yang dipublikasikan melalui website www.idx.co.id. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah metode purposive sampling dan diperoleh 17 perusahaan sampel yang dijadikan objek penelitian. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan pengujian asumsi klasik, serta analisis statistik yaitu analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan secara simultan Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Total Asset TurnOver dan Return On Asset tidak berpengaruh secara serentak terhadap return saham. Namun secara parsial hanya Return On Asset yang berpengaruh signifikan terhadap return saham pada derajat kepercayaan 5% (α = 0,05). Hasil pengujian koefisien determinasi (R2) menunjukkan bahwa variasi variabel dependen dapat dijelaskan oleh variabel independen sebesar 12,2%, sedangkan sisanya sebesar 87,8% dijelaskan oleh variabel independen lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini. Kata kunci: return saham, Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Total Asset TurnOver, Return On Asset.
Copyrights © 2014