Jurnal Sains dan Teknologi Nuklir Indonesia (Indonesian Journal of Nuclear Science and Technology)
Vol 4, No 1 (2003): Februari 2003

KARAKTERISASI LOGAM PADUAN FeNiCr HASIL PELEBURAN MENGGUNAKAN TUNGKU BUSUR LISTRIK PADA BERBAGAI KOMPOSISI PADUAN

Saeful Hidayah (Unknown)
Guntur D S (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Feb 2015

Abstract

KARAKTERISASI LOGAM PADUAN FeNiCr HASIL PELEBURAN MENGGUNAKAN TUNGKU BUSUR LISTRIK PADA BERBAGAI KOMPOSISI PADUAN.Telah dilakukan pembuatan logam paduan FeNiCr berbentuk ingot kancing dengan cara peleburan menggunakan tungku busur listrik. Paduan dibuat pada dua kombinasi komposisi persen berat, yaitu pada komposisi persen berat Fe yang tetap (50%) dengan Ni dan Cr bervariasi dan persen berat Ni yang tetap (50%) dengan Fe dan Cr bervariasi.Persen berat Cr divariasikan mulai dan 10% sampai dengan 40% dengan rentang 5%. Karakterisasi logam paduan dilakukan dengan mengukur angka kekerasan dan memeriksa struktur mikro yang terbentuk pada setiap persen komposisi paduan sebelum dan setelah proses perlakuan panas dilakukan. Dan hasil pengujian kekerasan, angka kekerasan logam paduan naik dengan naiknya jumlah kandungan Cr pada komposisi persen Ni tetap dan Fe tetap. Logam paduan dengan komposisi persen Ni tetap mempunyai kekerasan 10% lebih tinggi dibanding dengan logam paduan yang mempunyai komposisi persen Fe tetap untuk komposisi persen Cr di bawah 25%, sedangkan untuk komposisi persen Cr diatas 25% , logam paduan dengan komposisi persen Fe tetap mempunyai kekerasan mencapai di atas 100% lebih tinggi dan pada logam paduan pada komposisi persen Ni yang tetap. Proses perlakuan panas pada temperatur 1400°C selama 1 jam menurunkan angka kekerasan logam paduan maksimum 15% untuk semua komposisi paduan. Struktur mikro yang terbentuk pada logam paduan hasil peleburan berbentuk struktur butir equiaxial dan butir columnar yang mengandung struktur dendrite dan inti di dalam butir. Setelah mengalami proses perlakuan panas mempunyai struktur butir berbentuk columnar, dan equiaxial yang mengandung twin anil.

Copyrights © 2003






Journal Info

Abbrev

jstni

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Energy Environmental Science Materials Science & Nanotechnology Mechanical Engineering Medicine & Pharmacology Physics

Description

Focus of Publication in Indonesian Journal of Nuclear Science and Technology : Result of experiment in the field of nuclear science and technology and its applications in various fields. Acceptable topics include: Radioisotope, Radiopharmacy, Nuclear Medicine, Nuclear Radiation and its ...