Jurnal Penelitian Psikologi
Vol. 7 No. 1 (2016): Jurnal Penelitian Psikologi

POLA ASUH OTORITER, SELF ESTEEM DAN PERILAKU BULLYING

Nur Irmayanti (Universitas Wijaya Putra)



Article Info

Publish Date
15 Aug 2017

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian korelasional yang meneliti hubungan antara pola asuh otoriter dan self esteem dengan perilaku bullying di MA Darul Ulum Waru. Subyek penelitian siswa MA Darul Ulum Waru kelas X dan XI sebanyak 100 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tiga jenis skala, yaitu skala pola asuh otoriter, skala self esteem dan skala perilaku bullying. Teknik analisis dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara pola asuh otoriter dan self esteem dengan perilaku bullying dengan hasil F = 67,762 pada p = 0,000 ( p< 0,05), sehingga dapat disimpulkan bahwa secara bersama-sama variabel pola asuh otoriter dan self esteem berkorelasi dengan variabel perilaku bullying. Sedangkan variabel pola asuh otoriter tidak berkorelasi dengan perilaku bullying dengan hasil t = -0,635 pada p = 0,527 ( p > 0,05 ), sehingga hipotesa penelitian yang berbunyi ada hubungan positif antara pola asuh otoriter dengan bullying di MA Darul Ulum Waru, ditolak. Sedangkan secara parsial variabel self esteem signifikan dengan perilaku bullying hasil perhitungan statistik juga menunjukkan harga t= 11,174 pada p= 0,000 ( p < 0,001 ) sehingga hipotesa penelitian yang berbunyi ada hubungan positif antara self esteem dengan bullying di MA Darul Ulum Waru, diterima.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

JPP

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Penelitian Psikologi (JPP), memuat artikel hasil penelitian tugas akhir studi dan hasil penelitian empiris lainnya terkait dengan bidang psikologi, antara lain: bidang psikologi pendidikan, psikologi sosial, psikologi industri dan organisasi, psikologi klinis, psikologi perkembangan, ...