Penelitian tentang degradasi batang pisang menggunakan komplek enzim lignoselulolitik termostabil untuk memproduksi gula telah dilakukan. Tujuan penelitian ini mendapatkan starter turunan (St) dari konsorsium mikroba starter kompos (S0) pada media batang pisang, memperoleh selulase dan xilanase murni parsial dengan amonium sulfat, mendapatkan data aktivitas spesifik selulase dan xilanase. Hasil fermentasi pada batang pisang menggunakan konsorsium mikroba starter kompos (S0) menghasilkan starter turunan (St) yang baik sehingga dapat digunakan secara kontinyu serta gula reduksi yang dihasilkan lebih tinggi. Diperoleh selulase dan xilanase murni parsial amonium. Didapatkan pula aktivitas spesifik selulase tertinggi pada fraksi 2 sebesar 180 U/mg protein dan untuk xilanase berada pada fraksi 3 sebesar 202 U/mg protein.
Copyrights © 2014