Jurnal Citizenship: Media Publikasi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
Vol 3, No 2 (2020)

Implementasi pendidikan multikultural berbasis nilai ketuhanan dan nilai persatuan untuk peningkatan karakter toleransi

Arum Putri Pertiwi (Pascasarjana UNY)
Uswatun Hasanah (SMP Negeri 4 Sungailiat, Sungailiat)



Article Info

Publish Date
01 Sep 2020

Abstract

Pendidikan multikultural merupakan sarana untuk mendidik seseorang agar dapat hidup berdampingan dengan orang lain dengan latar belakang yang berbeda untuk mencapai kerukunan, ketertiban, dan kedamaian. SMP Negeri 4 Sungailiat merupakan salah satu sekolah menengah pertama yang memasukkan studi kasus tentang penggabungan kelas. Ada dua jenis kelas yang ada di SMP Negeri 4 Sungailiat yaitu kelas yang terdiri dari beberapa agama dan kelas yang hanya terdiri dari satu agama saja.  Hal ini bertujuan untuk proses pendidikan multikultural yang berbasis nilai ketuhanan dan nilai persatuan dalam peningkatan karakter toleransi. Tujuan penelitian untuk menganalisis tentang strategi implementasi terkait pendidikan multikultural berbasis nilai ketuhanan dan persatuan dalam peningkatan kerakter toleransi di SMP Negeri 4 Sungailiat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif- deskriptif. Penelitian dilaksanakan di SMP Negeri 4 Sungailiat. Data dikumpulkan dengan teknik wawancara dan teknik observasi. Subjek penelitian ada enam orang. Proses analisis data terdiri dari tahap pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian yang telah dilakukan bahwa adanya suatu strategi untuk implementasi pendidikan karakter berbasis nilai ketuhanan dan nilai persatuan untuk peningkatan karakter toleransi. Adapun strategi implementasi yang dilakukan oleh SMP Negeri 4 Sungailiat yaitu penanaman kognitif tentang pendidikan multikultural berbasis nilai ketuhanan dan nilai persatuan, sikap terkait permasalahan pendidikan multikultural berbasis nilai ketuhanan dan nilai persatuan, tindakan dari aktualiasasi proses pendidikan multikultural berbasis nilai ketuhanan dan nilai persatuan, pembiasaan untuk bertindak pendidikan multikultural berbasis nilai ketuhanan dan nilai persatuan, dan terbentuknya karakter toleransi.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

Citizenship

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Citizenship: Media Publikasi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan [e-ISSN: 2614-0039] publishes articles containing ideas, research results, literature review, and other innovative creations on citizenship, Pancasila and Civic Education learning, Pancasila and Civic Education learning ...