Menyusui adalah memberi ASI dengan perlekatan dan posisi ibu serta bayi dengan cara yang benar. Keuntungan ASI yaitu sebagai antibody bagi bayi untuk mencegah infeksi, diare, diabetes, kanker serta penyakit lainnya, dan membantu ibu dalam proses pemulihan diri pasca persalinan.Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan cross sectional dan teknik sampling yang di gunakan adalah random sampling dengan jumlah sampel 27 responden ibu menyusui. Berdasarkan    hasil dari uji statistik dengan menggunakan chi-square didapatkan p value < α (0,05) yaitu p value 0,035, maka ada hubungan yang bermakna antara teknik menyusui dengan kejadian puting susu lecet. Hasil penelitian ini didapatkan responden yang mengalami puting susu lecet kebanyakan dikarenakan sebelumnya responden belum mendapatkan informasi tentang teknik menyusui dan maslah lainnya dalam menyusui serta belum mempunyai pengalaman menyusui sebelumnya
Copyrights © 2015