Studi ini tentang analisis beban kerja petugas tempat pemrosesan akhir sampah (TPA) Cipayung Kota Depok Propinsi Jawa Barat. Pengukuran beban kerja, bertujuan dapat menghitung pembagian tugas dan beban kerja, meningkatkan produktifitas kerja dan menentukan kebutuhan sumber daya manusia. Peningkatan produktifitas kerja karyawan pada tiap – tiap unit kerja diharapkan dapat meningkatkan kinerja TPA Cipayung Kota Depok. Metode Pengumpulan dilakukan dengan teknik wawancara terstruktur, observasi lapangan, penyebaran kuesioner dan arsip perusahaan. Metode analisis dengan menggunakan deskriptif kualitatif, menghitung beban kerja kuantitatif dan kualitatif serta menggunakan statistik deskriptif. Hasil penelitian diperoleh bahwa beban kerja tinggi yaitu petugas excavator dan petugas bulldozer, beban kerja sesuai yaitu pesapon dan satpam dan beban kerja rendah yaitu admin dan petugas timbangan truk sampah. Dari hasil penelitian ini, perlu adanya pelatihan sesuai dengan uraian pekerjaan (job desk) bagi tiap pekerja untuk meningkatkan kemampuan pekerja, sehingga bisa meningkatkan efektifitas kerja. Untuk pekerjaan yang mempunyai risiko tinggi, perlu dipertimbangan untuk mendaftarkan asuransi bagi pekerja tersebut (transfer risiko). Perlu diterapkan Standar K3 (Kesehatan dan keselamatan kerja) yang merupakan mandatori dari bagian tenaga kerja dalam melakukan pekerjaan, mengingat risiko pekerjaan yang cukup besar. Serta penerapan Zoning Area, untuk alasan keamanan.
Copyrights © 2018