AGROMEDIA: Berkala Ilmiah Ilmu-ilmu Pertanian
Volume 37 No. 2 September 2019

Pengaruh Lama Peram Fermentasi Kulit Kacang Tanah Teramoniasi Terhadap Kehilangan Bahan Organik, Kecernaan Bahan Kering dan Kecernaan Bahan Organik secara In Vitro

Destriyasda Optima, B. I. M. Tampoebolon dan Surono (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Sep 2019

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh perbedaan lama peram fermentasi kulit kacang tanah teramoniasi terhadap kehilangan BO, KcBK dan KcBO secara in vitro. Penelitian dilakukan dengan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan perbedaan lama peram T0 (0 hari), T1 (5 hari), T2 (10 hari) dan T3 (15 hari) dan terdapat 4 ulangan pada masing-masing perlakuan. Parameter yang diamati meliputi kehilangan BO, KcBK dan KcBO. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perbedaan perlakuan lama peram terdapat pengaruh nyata (P0,05) terhadap meningkatnya kehilangan BO dari 4,95% sampai 13,06%, KcBK meningkat sebesar 34,59% sampai 39,08% dan KcBO juga meningkat dari 37,40% sampai dengan 45,95%. Pengaruh perlakuan lama peram fermentasi kulit kacang tanah teramoniasi diperoleh waktu terbaik yaitu sampai dengan 15 hari. Kata kunci : Kulit kacang tanah, fermentasi, Aspergillus niger, kecernaan secara in vitro

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

am

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

The articles published are the results of research on the theory and practice of the application of agricultural science which includes: 1. Plant Science 2. Agronomics 3. Agro-technology 4. Agro-Ecosystems and the Environment 5. fisheries and livestock 6. Food Science 7. Agricultural Business 8. ...