Jurnal Stamina
Vol 3 No 6 (2020): Jurnal Stamina Edisi Juni 2020

PENGARUH LATIHAN SIRKUIT (CIRCUIT TRAINING) TERHADAPVOLUME OKSIGEN MAKSIMAL (VO2MAX) PEMAIN SEKOLAH SEPAK BOLA (SSB)

Febi Yola (universitas negeri padang)
Muhammad Sazeli Rifki (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Jun 2020

Abstract

Sepakbola merupakan salah satu olahraga yang sudah mendunia, bahkan tidak hanya kalangan muda saja yang menggemarinya, kalangan orang tua pun menggemari permainan ini. Seiring merambahnya olahraga sepakbola, di Indonesia sudah banyak mendirikan Sekolah Sepakbola yang bertujuan untuk mendidik para pemula. Disinalah peserta didik diajarkan mengenai latihan sepakbola yang baik dan benar. Dalam permainan sepakbola itu sendiri, para pemula sangat dianjurkan untuk melatih daya tahan jantung mereka, karena itu sangat berpengaruh pada saat pertandingan ataupun latihan. Salah satu latihan yang meningkatkan daya tahan jantung yakni latihan sirkuit. Latihan sirkuit terhadap peningkatan VO2Max. Bentuk pelatihan dari latihan sirkuit ini memungkinkan meningkatnya kemampuan kardiovaskuler, proses masuk sampai baliknya darah ke kardio bertambah mulus, hingga memunculkan kesempurnaan proses metabolisme yang ada di dalam tubuh. Volume oksigen maksimal merupakan salah satu faktor yang dapat menentukan kapasitas seseorang untuk melakukan latihan dan dihubungkan dengan daya tahan tubuh. Volume oksigen maksimal adalah ambilan oksigen selama ekresi maksimum yang dinyatakan dalam mililiter/menit. Untuk meningkatkan volume oksigen maksimal, diperlukan latihan fisik yang terencana dan sistematis. Jenis latihan aerobik, latihan untuk detak jantung, paru dan sistem otot adalah latihan yang dapat meningkatkan volume oksigen maksimum secara efektif.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JST

Publisher

Subject

Humanities Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Penerbitan Jurnal Stamina bertujuan untuk memfasilitasi mahasiswa, dosen dan peneliti untuk pemutakhiran gagasan dari para ilmuwan olahraga di Indonesia. Jurnal Stamina berisi hasil penelitian dalam bidang olahraga dengan fokus pada aspek Kesehatan olahraga, pendidikan jasmani, fisiologi dan ...