Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Vol. 1 No. 3 (2012): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan

ANALISIS PENGARUH KOMPETENSI MANAJER DALAM PELAKSANAAN ANGGARAN BERBASIS KINERJA (ABK) TERHADAP KINERJA MANAJER (Survey Terhadap SKPD Lingkup Pemerintah Provinsi Jambi)

Yuliusman Yuliusman (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Dec 2012

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari kompetensi manajer dalam melaksanakan anggaran berbasis kinerja terhadap kinerja manajer di SKPD lingkup pemerintah Provinsi Jambi. Pengumpulan data diambil melalui penyebaran kuisioner dan wawancara langsung dengan 29 responden, yang merupakan sekretaris pada 29 SKPD yang menjadi sasaran, dimana mereka adalah pejabat yang secara langsung melibatkan diri dalam proses pelaksanaan anggaran berbasis kinerja. Hasil dari penelitian ini memperlihatkan terdapat pengaruh yang positif dan signifikan diantara kompetensi manajer didalam pelaksanaan anggaran berbasis kinerja terhadap kinerja manajer dengan nilai r hitung lebih besar dari r tabel (0.798 >0.381). Besarnya pengaruh dari kedua hubungan variabel tersebut dari perhitungan koefisien determinasi  sebesar 63,7%.

Copyrights © 2012






Journal Info

Abbrev

mankeu

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan (Mankeu) merupakan jurnal yang dapat di akses secara terbuka yang diterbitkan secara periodic tiga kali dalam setahun dengan periode April, September dan Desember. Mankeu menerima naskah secara nasionala dan local dari peneliti, akademisi, praktisi dan ...