Komunikasiana: Journal of Communication Studies
Vol 1, No 1 (2018)

PENGARUH MEDIA SOSIAL TERHADAP INTENSITAS HUBUNGAN KOMUNIKASI ORANG TUA DAN ANAK USIA DINI

Marlina Marlina (Universitas Tjut Nyak Dhien, Medan)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2018

Abstract

Anak adalah aset berharga bagi orang tua, anak akan menjadi cerminan bagaimana orangtuanya sendiri. Pembentukan karakter secara positif pada anak dapat dibangun melalu komunikasi, anak akan merasa nyaman ketika orang tua berposisi sebagai sahabat, karena dapat menunjukan keidealan dalam sebuah hubungan orang tua dan anak. Hubungan yang ideal antara anak dan orang tua secara kasat mata dapat dilihat melalui intensitas komunikasi yang dilakukan oleh orang tua dan anak. Penelitian yang dilakukan dengan cara wawancara mendalam bersama 12 orang ibu serta 3 orang ayah, serta melalui beberapa tahapan pengamatan pada 20 anak dengan rincian, 11 orang laki-laki dan 9 orang perempuan, hasil yang sangat mengejutkan terlihat, bahwa; menunjukan adanya jarak yang tercipta antara orang tua dan anak, ketika orang tua lebih sering memegang alat komunikasi berupa Handphone kemudian terhubung dengan orang lain diluar sana, ketika hal tersebut terjadi maka anak merasa tidak dihargai sampai tingkat pengakuan dari anak tersebut, bahwa mereka ingin sosok orang tua baru, yang dapat mereka ajak bermain sambil bercanda dan memberikan perhatian yang seharusnya.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

komunikasiana

Publisher

Subject

Arts Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Komunikasiana: Journal of Communication Studies Print ISSN 2654-4695 | Online ISSN 2654-7651 is an academic journal published by Dakwah and Communication Faculty of UIN Sultan Syarif Kasim Riau. This journal publishes the results of research on communication studies: Media, Journalism, Public ...