Jurnal Statistika dan Aplikasinya
Vol 3 No 2 (2019): Jurnal Statistika dan Aplikasinya

Peramalan Nilai Ekspor Produk Industri Alas Kaki Menggnakan Model ARIMAX dengan Efek Variasi Kalender

Alma Kurnia (Universitas Negeri Jakarta)
Ibnu Hadi (Universitas Negeri Jakarta)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2019

Abstract

Model ARIMAX adalah model ARIMA dengan peubah tambahan. Peubah tambahan yang digunakan untuk data deret waktu dengan variasi kalender berupa variabel dummy. Pada makalah ini, akan dilakukan penghitungan peramalan nilai ekspor produk industri alas kaki bulan Juli 2019 sampai dengan Jui 2020 dengan menggunakan model ARIMAX dengan efek variasi kalender. Efek variasi kalender yang ditemukan pada data nilai ekspor produk industri alas kaki adalah libur hari raya Idul Fitri. Data yang digunakan pada makalah ini yaitu data nilai ekspor produk industri alas kaki mulai dari bulan Januari tahun 2010 sampai dengan bulan Juni tahun 2019. Pemodelan ARIMAX dilakukan dengan menggabungkan model regresi dummy dari data aktual dan model ARIMA dari data residual.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

statistika

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Social Sciences Other

Description

Jurnal Statistika dan Aplikasinya JSA is dedicated to all statisticians who wants to publishing their articles about statistics and its application. The coverage of JSA includes every subject that using or related to ...