Police Studies Review
Vol. 4 No. 1 (2020): January, Police Studies Review

Upaya Penyuluhan oleh Satuan Binmas dalam Mencegah Penyebaran Berita Hoaks Melalui Media Sosial di Wilayah Hukum Polres Banyumas Guna Menciptakan Kamtibmas Menjelang Pemilu 2019

Ramadhan, Wahyu (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2020

Abstract

Latar Belakang dari penelitian ini adalah terdapatnya penyebaran berita hoaks di Indonesia terutama menjelang pesta demokrasi . Terlebih akan diadakan pesta demokrasi di Indonesia yang akan memancing tersebarnya berita hoaks mengenai politik. Wilayah Banyumas pun tak luput dari hoaks. Hal ini dibuktikan dengan terdapatnya kasus hoaks yang terjadi di Banyumas. Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan upaya yang dilakukan oleh Satuan Binmas dalam mencegah penyebaran berita hoaks melalui media sosial serta faktor faktor yang mempengaruhi penyuluhan. Fokus penelitian adalah tentang upaya penyuluhan oleh Satuan Binmas dalam mencegah penyebaran berita hoaks melalui media sosial. Peneliti akan menggunakan pendekatan kualitatif dengan field research. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa(1) Kurangnya kuantitas dan kualitas personil dari Satuan Binmas yang dibuktikan dengan hasil observasi dan didukung dengan data personel dan data Dikjur Polres Banyumas( 2) Kurang optimalnya penggunaan media sosial yang dibuktikan dengan observasi akun media sosial Polres Banyumas (3)Kurangnya minat masyarakat dalam mengikuti penyuluhan kemudian faktor yang mendukung (4) Sarana dan prasarana serta anggaran yang tersedia sudah cukup menunjang pelaksanaan kegiatan (5) Adanya dukungan dari pihak eksternal dalam pelaksanaan penyuluhan. Berdasarkan temuan tersebut penulis memberi saran agar (1) melakukan upaya peningkatan kualitas personel dan bekerjasama dengan Bhabinkamtibmas guna mengurangi kendala personil (2)Mengoptimalkan penggunaan media sosialdengan konten menarik (3) Bekerjasama dengan pihak lain guna membuat acara yg menarik minat masyarakat sehingga lebih efektif daripada harus mengumpulkan masyarakat terlebih dahulu.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

psr

Publisher

Subject

Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Police Studies Review is a double blind peer-reviewed journal published by Indonesian National Police Academy (Akademi Kepolisian Republik ...