PT. Cipta Aneka Buah merupakan perusahaan distributor buah dan sayuran import dan lokal. PT. Cipta Aneka Buah memiliki berbagai macam varian buah dan sayur impor maupun lokal yang berkualitas dan terjamin keamanannya. PT. Cipta Aneka Buah memiliki tempat penyimpanan (cold storage) yang luas, sehingga kesegaran buah dan sayur terjaga hingga ke tangan pelanggan. Akan tetapi banyak permasalahan diantaranya,banyak keluhan pelanggan yang tidak ditanggapi, pelanggan tidak mengetahui detil produk, dan kondisi produk saat ke tangan pelanggan sudah rusak.Oleh karena itu, diperlukanya E-CRM untuk mengatasi masalah tersebut seperti membuat website yang menampilkan detail produk-produk, di website tersebut pelanggan dapat menuliskan keluhanya dan pelanggan dapat mengecek produk sudah sampai mana saat pengiriman. Dengan diterapkannya E-CRM dalam penelitian ini, peneliti berharap agar E-CRM dapat mengatasi masalah tersebut dan mempertahankan omset penjualan yang tidak tercapai sehingga kepuasan pelanggan dan loyalitas pelanggan dapat terjaga.
Copyrights © 2020