WAKTU: Jurnal Teknik UNIPA
Vol 15 No 2 (2017): Waktu: Jurnal Teknik UNIPA

PENURUNAN LOGAM BESI DAN MANGAN MENGGUNAKAN FILTRASI MEDIA ZEOLIT DAN MANGANESE GREENSAND

Oesman, Nastiti Maharani (Unknown)
Sugito, Sugito (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Jul 2017

Abstract

Di dalam bumi, material organik maupun anorganik mengalami berbagai kontak dengan air tanah. Air tanah mengandung beberapa senyawa anorganik seperti logam Besi (Fe) dan Mangan (Mn) yang jika bereaksi dengan udara mengakibatkan perubahan warna pada air tersebut menjadi kuning hingga coklat. Diperlukan teknologi untuk menurunkan kandungan Fe dan Mn tersebut agar layak digunakan sebagai air bersih / air baku. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji Penurunan Fe dan Mn pada air tanah menggunakan filtrasi media Zeolit dan Manganese Greensand. Reaktor filtrasi terbuat dari pipa PVC dengan diameter 4 inchi dan ketinggian 125 cm serta menggunakan sistem aliran upflow. Variabel dalam penelitian ini adalah jenis media filtrasi yaitu Zeolit dengan Manganese Greensand pada debit 1 L/menit, 1.5 L/menit, dan 2 L/menit. Sampel yang digunakan adalah air sumur daerah Dukuh Setro Rawasan Surabaya. Analisis Fe menggunakan metode Ortho-Phenantrolin secara Spektrofotometri, sedangkan analisis Mn menggunakan metode Persulfat. Setelah ditreatment, untuk media Zeolit efisiensi penurunan paling optimum terjadi pada debit 1 L/menit, dimana untuk Fe sebesar 57.13% dan Mn sebesar 70.00%. Sedangkan media Manganese Greensand, efisiensi penurunan paling optimum juga terjadi pada debit 1 L/menit, dimana untuk Fe sebesar 78.36% dan Mn sebesar 88.21%.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

waktu

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Electrical & Electronics Engineering Energy Engineering Environmental Science Industrial & Manufacturing Engineering Materials Science & Nanotechnology Mechanical Engineering

Description

WAKTU published twice a year in January (no.1) and July (no.2), WAKTU is a peer-reviewed journal that publishes scientific articles from various engineering disciplines. The articles published in WAKTU includes original scientific research results (top priority), new (not priority) scientific review ...