Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh Reputasi Underpricing, Reputasi Auditor, Profitabilitas dan Ukuran Perusahaan Terhadap Underpricing Saham Perdana di Bursa Efek Indonesia. Penelitian dilakukan pada perusahaan yang melakukan IPO pada tahun 2011 sampai 2016. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah underpricing, sedangkan variabel independen adalah reputasi underwriter, reputasi auditor, profitabilitas dan ukuran perusahaan. Sampel penelitian sebanyak 79 perusahaan yang dipilih dengan metode purposive sampling, selanjutnya metode pengolahan data yang digunakan yaitu regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan variabel reputasi underwriter berpengaruh negatif terhadap underpricing, sedangkan reputasi auditor, profitabilitas dan ukuran perusahaan secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap underpricing. Secara parsial, reputasi underwriter berpengaruh negatif dan signifikan terhadap underpricing, sedangkan reputasi auditor, profitabilitas dan ukuran perusahaan berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap underpricing pada perusahaan yang melakukan Initial Public Offering (IPO) di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2016. Kata Kunci : Underpricing, Reputasi Underpricing, Reputasi Auditor, Profitabilitas dan Ukuran Perusahaan
Copyrights © 2017