Jurnal Kesehatan Mandiri Aktif
Vol. 1 No. 1 (2018): Jurnal Kesehatan Mandiri Aktif

HUBUNGAN INDEKS MASSA TUBUH DENGAN TINGKAT KESEGARAN JASMANI PADA USIA 12-14 TAHUN DI SMP NEGERI 1 BANJAR

Muntiati Sri Handani (Sekolah Tinggi Kesehatan Bina Putra Bajar,Indonesia)



Article Info

Publish Date
12 Oct 2020

Abstract

Kesegaran jasmani sangat bermanfaat bagi anak untuk menunjang kapasitas kerja fisik dan meningkatkan daya tahan kardiovaskuler, yang salah satunya dipengaruhi oleh komposisi tubuh. Saat ini prevalensi obesitas meningkat tajam di seluruh dunia seiring dengan menurunnya aktivitas fisik. Di Indonesia belum banyak penelitian yang menghubungkan Tingkat Kesegaran jasmani (TKJ) dengan Indeks Massa Tubuh (IMT) serta faktor-faktor yang mempengaruhinya. Penelitian cross sectional dilakukan pada 80 anak SMP Negeri 1 Banjar. TKJ dinilai menggunakan ACSPFT ( Asian Committee on the Standardization of Physical Fitness Test ) dan dikategorikan menjadi baik sekali, baik, sedang, kurang, kurang sekali. Dilakukan pengukuran antropometri, kadar hemoglobin dan pengisian kuesioner aktivitas fisik APAQ. Analisis menggunakan uji korelasi Spearman. Dari 80 subyek penelitian yang terdiri dari 46 anak laki -laki dan 34 anak perempuan, didapatkan TKJ baik 1,2%, sedang 13,8%, kurang 25%, dan kurang sekali 60%. Tak seorang pun anak obesitas yang memiliki tingkat kesegaran jasmani baik atau sedang. Didapatkan hubungan negatif antara IMT dengan TKJ baik pada anak laki-laki ( r = - 0,666 ; p = 0,000 ) maupun pada anak perempuan (r = - 0,442 ; p=0,009).

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jkma

Publisher

Subject

Chemistry Dentistry Neuroscience Nursing Public Health

Description

Jurnal Kesehatan Mandiri Aktif (p-ISSN) 2620-5955 (e-ISSN) 2747-0911 Established in 2018 with a printed journal publication system, Jurnal Kesehatan Mandiri Aktif has shifted from print to the Open Journal Systems (OJS) which the publication is issued online since 2020. Therefore, writers, readers, ...