JIK (Jurnal Ilmu Kebidanan)
Vol. 6 No. 2 (2020): Edisi Juni

MOTIVASI IBU HAMIL DALAM MENGIKUTI PRENATAL YOGA DI KLINIK ASIH WALUYO JATI BANTUL

Ana Nurvitasari (AKADEMI KEBIDANAN UMMI KHASANAH)
Margiyati (AKADEMI KEBIDANAN UMMI KHASANAH)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2020

Abstract

Pendahuluan: Prenatal yoga merupakan modifikasi dari yoga klasik yang telah disesuaikan dengan kondisi fisik wanita hamil yang dilakukan dengan intensitas yang lebih lembut dan perlahan. Prenatal yoga juga sangat dibutuhkan oleh ibu hamil karena dapat meminimalkan trauma persalinan,memperlancar proses persalinan, mengurangi kecemasan. Tujuan penelitian untuk mengetahui bagaimana motivasi Ibu hamil dalam mengikuti prenatal yoga. Metode: Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ibu hamil yang mengikuti prenatal yoga yaitu sebanyak 100 responden. Penetapan sampel menggunakan teknik Slovin berjumlah 50 responden. Teknik pengambilan data menggunakan instrument kuesioner. Analisis data menggunakan analisis univariat. Hasil: Motivasi ibu hamil dalam mengikuti prenatal yoga di Klinik Asih Waluyo Jati sebagian besar memiliki motivasi yang baik yaitu sebanyak 37 responden (74%), cukup sebanyak 13 responden (26%) dan untuk kategori kurang baik 0%. Hasil ini merupakan hasil yang membuktikan bahwa motivasi ibu hamil dalam mengikuti prenatal yoga di Klinik Asih Waluyo Jati adalah baik. Kesimpulan: Motivasi ibu hamil dalam mengikuti prenatal yoga di Klinik Asih Waluyo Jati diketahui bahwa sebagian besar ibu hamil mempunyai motivasi yang baik

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jik

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

JIK terbit pertama kali pada tahun 2014 dalam versi cetak, dan dipublikasikam secara online pada tahun 2015. Tujuan Jurnal Ilmu Kebidanan adalah menyebarluaskan hasil penelitian dan meningkatkan produktivitas publikasi ilmiah melalui pendekatan interdisipliner dan multidisiplin. Proses pengiriman ...