Jurnal Implementa Husada
Vol 1, No 1 (2020)

Pengaruh Pemberian Ekstrak Ubi Ungu (Ipomeae Batatas L) terhadap Penurunan Kadar Kolesterol Total pada Serum Tikus Wistar (Rattus Novergicus) yang Diberi Induksi Kuning Telur Puyuh

Lutfhy Dwi Putra Hutagalung (Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara)
Irfan Hamdani (Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
22 Apr 2020

Abstract

Kata Pengantar: Hiperkolesterolemia dan stres oksidatif masih merupakan masalah kesehatan hingga kini karena berkaitan dengan timbulnya kelainan kardiovaskular dengan  berbagai  komplikasi. Masyarakat Indonesia telah banyak me­manfaatkan berbagai jenis tanaman yang dapat digunakan sebagai alternatif untuk menunjang kesehatan. Dalam beberapa penelitian telah di temukan beberapa tanaman yang dapat menurunkan kadar kolesterol darah, salah satunya adalah Ubi ungu (Ipomea batatas).Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana efek ekstrak daging buah ubi ungu (Ipomea batatas) dapat menurunkan kadar kolesterol total pada tikus wistar yang mengalami dislipidemia. Metode: Penelitian ini adalah penelitian True experimental, dengan rancangan penelitian yang digunakan adalah Post Test Only Control Group Design. Hasil : Hasil penelitian ini menggunakan. Analisis uji Annova didapatkan nilai P Value yang ditunjukkan oleh nilai Asymp. Sig adalah 0,005 yang berarti ada efek ekstrak daging buah ubi ungu (Ipomea batatas l) dapat menurunkan kadar kolesterol total pada tikus wistar yang mengalami dislipidemia.Kata Kunci : Kolesterol, Ekstrak ubi ungu, tikus

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JIH

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Veterinary

Description

Jurnal Implementa Husada merupakan jurnal yang digagas oleh Departemen Farmakologi dan Terapi dan Departemen Ilmu Kesehatan Masyarakat dan Kedokteran Komunitas Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara, yang ditujukan sebagai wadah publikasi ilmiah bagi peneliti pemula, sejawat ...