Jurnal Sains dan Teknologi: Jurnal Keilmuan dan Aplikasi Teknologi Industri
Vol 18, No 1 (2018): JURNAL SAINS DAN TEKNOLOGI

DIAGNOSA AWAL PENYAKIT FILARIASIS PADA MANUSIA MENGGUNAKAN SISTEM PAKAR DENGAN PEMROGRAMAN VB.

Febby Kesumaningtyas (Akademi Manajemen Informatika & Komputer ( AMIK ) Boekittinggi)



Article Info

Publish Date
22 Jun 2018

Abstract

      Seiring dengan berkembangnya teknologi, maka peran dari teknologi informasi semakin berguna untuk berkembang di berbagai bidang termasuk pada bidang kesehatan. Salah satunya yaitu sistem yang digunakan untuk membantu mendiagnosa penyakit filariasis, tugas akhir ini bertujuan untuk membuat aplikasi sistem pakar penyakit filariasis. Dalam penelitian ini metode yang digunakan untuk membuat sistem pakar penyakit filariasis yaitu menggunakan metode forward chaining. Pada metode forward chaining, proses pencarian data dimulai dari premis menuju kesimpulan akhir. Metode ini juga disebut data driven yaitu pencarian dikendalikan oleh data yang diberikan. Hasil akhir yang diperoleh dari penelitian ini adalah sebuah Aplikasi sistem pakar diagnosis penyakit filariasis dengan metode forward chaining, dimana user atau pengguna memasukkan data gejala yang dirasakan sesuai yang terdapat pada pilihan, lalu hasil yang diperoleh berupa gejala, kesimpulan penyakit, serta solusi pengobatan.Kata kunci : gejala, diagnosis, forward chaining, penyakit ginjal, sistem pakar 

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

Sain

Publisher

Subject

Computer Science & IT Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Sains dan Teknologi STTIND Padang ini diterbitkan 2 (dua) kali dalam setahun pada bulan Juni dan Desember. Redaksi menerima tulisan ilmiah tentang hasil penelitian, survei, dan telaah pustaka yang erat hubungannya dengan sains dan teknologi industri. Ruang lingkup artiket : Teknik Industri, ...