Jurnal Pengabdian pada Masyarakat Kepulauan Lahan Kering
Vol. 1 No. 2 (2020): Volume 1 Nomor 2 Edisi Oktober 2020

KEBERSIHAN DIRI DAN LINGKUNGAN DALAM UPAYA PENCEGAHAN PENYAKIT DAN MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR ANAK KELAS ENAM SD INPRES TAUDALE KABUPATEN KUPANG

Erny Erawati Pua Upa (Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Nusa Cendana)
Mustakim Sahdan (Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Nusa Cendana)



Article Info

Publish Date
03 Nov 2020

Abstract

Kesehatan dan kenyamanan dalam belajar merupakan faktor yang dapat meningkatkan prestasi belajar. Jaminan kesehatan peserta didik adalah kebersihan diri yang meliputi : kebersihan kulit, gigi dan mulut, rambut, mata, hidung, telinga, kaki dan kuku, genitalia, serta kebersihan dan kerapihan pakaiannya (Perry at all, 2005). Sedangkan kebersihan lingkungan sekolah meliputi lokasi sekolah, konstruksi bangunan sekolah, ruang bangunan, kualitas udara ruang dan kebisingan, pencahayaan, ventilasi, fasilitas sanitasi sekolah, halaman, dan bebas jentik (MenKes no 1429, 2006). Kegiatan Pengabdian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk memampukan siswa dalam meningkatkan pengetahuan dan pemahaman mereka tentang kebersihan diri dan kebersihan lingkungan sekolah dan memampukan mereka dalam melakukan kebersihan diri dan kebersihan lingkungan sekolah. Pelaksanaan pengabdian ini menggunakan metode “Pendidikan dan Pelatihan kepada Masyarakat”, dimana para peserta didik (siswa/siswi) akan diberikan pengajaran dan praktek dengan tujuan agar mereka mampu melakukan kebersihan diri dan kebersihan lingkungan sekolah. Metode ini dilaksanakan dalam bentuk penyuluhan dengan kombinasi “Simulasi”. Selanjutnya akan dilakukan evaluasi pre dan post test untuk mengukur perubahan sikap siswa tentang materi penyuluhan. Adapun sampel dalam kegiatan ini adalah siswa kelas 6 SD Inpres Taudale Kabupaten Kupang. Kegiatan penyuluhan ini menemukan hasil bahwa rerata nilai pre test adalah 75 % dan rerata nilai post tes adalah 95 % tentang pemahaman siswa terhadap kebersihan diri dan lingkungan. Nilai ini menunjukan bahwa sebagian besar siswa kelas 6 SD Inpres Taudale telah memahami tentang kebersihan diri dan lingkungan. Hal ini karena adanya aktivitas LSM bidang kesehatan yang pernah memberikan penyuluhan di sekolah tersebut. Memang diakui oleh siswa bahwa mereka pernah diberikan penyuluhan tentang kebersihan diri dan lingkungan, tapi sudah lama sehingga ada sebagian siswa yang sudah lupa tentang materi tersebut. Ada juga siswa yang walaupun sudah diberi materi tentang kebersihan diri dan lingkungan, tetap tidak mampu menjawab pada aktivitas post test. Hal ini bisa jadi karena daya serap atau pemahaman anak tersebut rendah. Tapi dibandingkan dengan siswa yang paham, sangat banyak yang paham dengan materi yang diberikan

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jpmkelaker

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Public Health Veterinary

Description

Jurnal Pengabdian pada Masyarakat (PKM) ini merupakan jurnal pengembangan dan penerapan IPTEKS yang memuat publikasi hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat, model atau konsep dan atau implementasinya dalam rangka peningkatan partisipasi masyarakat dalam pembangunan dan pemberdayaan masyarakat ...