Jurnal Teknologi Terpadu
Vol. 2 No. 2: Desember, 2016

PENGEMBANGAN APLIKASI KOPERASI SERBA USAHA STIKOM UYELINDO KUPANG BERBASIS CLIENT SERVER

bulan, semlinda juszandri (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Jan 2017

Abstract

Dewasa ini perkembangan dunia semakin pesat dalam bidang apapun, salah satu contohnya yaitu koperasiyang bergerak dalam bidang perekonomian. Koperasi Serba Usaha Mahasiswa (Kosumas) merupakanusaha koperasi serba usaha yang berada di STIKOM Uyelindo Kupang, yang anggotanya semakinbertambah setiap tahunnya, dengan bertambahnya jumlah anggota mengakibatkan kinerja petugas menjadilambat, baik dalam hal pelayanan pendataan anggota baru dan anggota lama, pengontrolan, maupunpembuatan laporan bulanan. Tujuan dari penelitian ini adalah menghasilkan suatu aplikasi yang dapatmembantu proses pelayanan pada kosumas sehingga pelayanananya menjadi lebih cepat. Metodepengumpulan data yang digunakan adalah dengan melakukan wawancara, observasi, dan studi pustakasedangkan software yang digunakan adalah Visual Basic 2010. Hasil yang diperoleh dari penelitian iniadalah sebuah aplikasi yang dapat membantu proses pelayanan pada koperasi serba usaha STIKOMUyelindo Kupang sehingga pelayanan yang diberikan oleh petugas dapat menjadi lebih cepat.

Copyrights © 2016