Akrab Juara : Jurnal Ilmu-ilmu Sosial
Vol 3 No 1 (2018)

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PT. BANK PAPUA KANTOR CABANG NABIRE KABUPATEN NABIRE PROPINSI PAPUA

Riko Gasmani (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Feb 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi produktivitas kerja karyawan PT.Bank Papua Kantor Cabang Nabire Kabupaten Nabire dan untuk mengetahui faktor yang paling besar mempengaruhi produktivitas kerja karyawan PT. Bank Papua Kantor Cabang Nabire Kabupaten Nabire Provinsi Papua. Penelitian ini dilaksanakan di PT. Bank Papua Kantor Cabang Nabire Kabupaten Nabire Provinsi Papua. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan PT. Bank Papua Kantor Cabang Nabire Kabupaten Nabire dengan total populasi sebanyak 105 orang. Teknik penarikan sampel menggunakan purposive sampling, sehingga di dapat sampel sebanyak 83 orang. Alat analisis menggunakan analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan dan pelatihan, mutasi dan loyalitas kerja karyawan secara signifikan mempengaruhi produktivitas kerja karyawan PT. Bank Papua Kantor Cabang Nabire Kabupaten Nabire. Hasil pengujian koefisien regresi secara serempak dengan uji F menunjukkan F hitung sebesar 57,920. Hasil ini menunjukkan bahwa variabel-variabel yang digunakan dalam model secara serempak atau bersama-sama mempengaruhi variabel terikat. Hal ini berarti variabel pendidikan dan pelatihan, mutasi dan loyalitas kerja secara bersama-sama mampu menjelaskan variabel produktivitas kerja. Nilai R2 sebesar 0,750 menunjukkan bahwa variasi pendidikan dan pelatihan, mutasi dan loyalitas kerja dapat menjelaskan variasi produktivitas kerja sebesar 75 persen, sedangkan sisanya sebesar 25 persen disebabkan oleh variabel-variabel lain yang tidak dimasukkan dalam model penelitian. Kata kunci : Pendidikan dan Pelatihan, Mutasi, Loyalitas Kerja dan Produktivitas Kerja

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

akrabjuara

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Medicine & Pharmacology

Description

URNAL AKRAB JUARA adalah sebuah jurnal pendidikan dan pengetahuan yang berkaitan dengan ilmu-ilmu sosial untuk para pendidik dan pendidikan yang ingin menungkan hasil karya ilmiahnya dengan nuangsa teknologi pembelajaran serta pengajaran dalam bidang masing-masing ...