Letak astronomis Indonesia yang dilewati oleh garis khatulistiwa memberikan potensi yang sangat baik dari sumber energi surya, sumber energi ini dapat dimanfaatkan dalam berbagai aspek kehidupan salah satunya untuk daur ulang air kotor. Indonesia sebagai negara maritim yang memiliki luas daerah perairan sekitar 62,89 % luas Indonesia, tetapi hal ini tidak menjamin banyaknya sumber air bersih yang merata disetiap daerah. Alat daur ulang air kotor tenaga surya dirancang untuk menghasilkan air bersih, dengan memanfaatkan radiasi matahari yang diserap oleh kolektor pelat datar maka akan membantu proses penguapan air kotor yang diletakkan dalam bejana tepat di atas kolektor, sehingga akan menghasilkan uap air dan terkondensasi membentuk butir-butir air (kondensat) yang menempel pada permukaan penutup alat yang terbuat dari kaca sehingga dapat dialirkan ke penyimpanan air yang sudah bersih. Volume air bersih rata-rata yang dihasilkan setiap jam adalah 217,5 ml dengan suhu sekitar 37,2 oC dan intensitas cahaya matahari yang mengenai tutup kaca sebesar 350 Cd. Air bersih yang dihasilkan ini tidak dapat dikonsumsi langsung oleh tubuh manusia dan perlu diolah lebih lanjut dengan proses kimia. Kata kunci: Daur ulang air, Tenaga surya, Kolektor pelat datar.
Copyrights © 2018