Akrab Juara : Jurnal Ilmu-ilmu Sosial
Vol 5 No 3 (2020): Agustus

PENGARUH HUMAN RELATION DAN KONDISI LINGKUNGAN KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KARYAWAN PADA PERUSAHAAN DAERAH AIR MINUM (PDAM) TAPANULI TENGAH

Fauziah Nur Simamora (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Aug 2020

Abstract

Berdasarkan hasil penelitian terdahulu, kondisi lingkungan kerja merupakan lingkungan yang terbentuk dari penerapan human relation. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui human relation dan kondisi lingkungan kerja berpengaruh secara parsial dan simultan terhadap produktivitas karyawan. Jenis penelitiian menggunakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan penelitian asosiatif kausal yang bertujuan untuk mengetahui hubungan yang bersifat sebab akibat antara variabel independen (variabel yang mempengaruhi) dengan variabel dependen (variabel yang dipengaruhi). Dalam penelitian ini menggunakan uji validitas dan reliabilitas serta menggunakan teknik analisis data yaitu uji asumsi klasik, analisis regresi berganda, dan pengujian hipotesis (uji F, uji t). Dari hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa human relation dan kondisi lingkungan kerja secara simultan berpengaruh signifikan terhadap produktivitas karyawan pada PDAM Tapanuli Tengah. Jadi peneliti menyarankan agar perusahaan hendaknya mendorong karyawan untuk menetapkan tujuan dalam melakukan pekerjaan atau kegiatan, sehingga karyawan akan mengetahui apa yang harus dicapai perusahaan dengan melaksanakan pekerjaan dengan lebih baik lagi.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

akrabjuara

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Medicine & Pharmacology

Description

URNAL AKRAB JUARA adalah sebuah jurnal pendidikan dan pengetahuan yang berkaitan dengan ilmu-ilmu sosial untuk para pendidik dan pendidikan yang ingin menungkan hasil karya ilmiahnya dengan nuangsa teknologi pembelajaran serta pengajaran dalam bidang masing-masing ...