Model pembelajaran berbasis masalah merupakan salah satu pendekatan pembelajaran yang digunakan untuk merangsang berpikir tingkat tinggi siswa dalam situasi yang berorientasi pada masalah dunia nyata, termasuk di dalamnya bagaimana belajar. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah penerapan model pembelajaran berbasis masalah dapat meningkatkan aktivitas siswa pada pembelajaran matematika? Apakah penerapan model pembelajaran berbasis masalah dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran matematika? Bagaimanakah efektifitas kemampuan pengelolaan guru dalam pembelajaran matematika dengan model pembelajaran berbasis masalah? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas model pembelajaran berbasis masalah terhadap hasil belajar, aktivitas siswa dan kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran. Penelitian ini tergolong ke dalam penelitian deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian hasil belajar siswa sebanyak 68% memenuhi KKM, persentase tersebut tergolong kategori tinggi. Aktivitas siswa, efektifitasnya tergolong dalam kategori aktif. Kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran menggunakan model pembelajaran berbasis masalah pada pokok bahasan operasi aljabar pada RPP I diperoleh rata-rata sebesar 3,43 sedangkan pada RPP II sebesar 3,62 secara umum termasuk kategori aktif.
Copyrights © 2018