Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya Hasil Belajar PKn Siswa Kelas III SDN 015 Pagaran Tapah Darussalam Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah untuk meningkatkan Hasil Belajar PKn Siswa Kelas III SDN 015 Pagaran Tapah Darussalam melalui penerapan metode simulasi yang dilaksanakan selama 1 bulan. Penelitian ini dilaksanakan di SDN 015 Pagaran Tapah Darussalam. Kelas yang peneliti teliti adalah Kelas III dengan jumlah siswa sebanyak 21 orang. Hasil analisis dan pembahasan seperti dipaparkan pada bab IV dapat disimpulkan bahwa penggunaan metode simulasi dapat meningkatkan hasil belajar kelas III SDN 022 Teratak Buluh Kecamatan Siak Hulu. Keberhasilan ini disebabkan dengan menggunakan metode simulasi aktivitas siswa menjadi lebih aktif yang berarti siswa cenderung positif dalam mengikuti proses belajar mengajar yang diberikan oleh guru. Dengan kondisi tersebut maka tingkat penerimaan siswa akan meningkat dan pada gilirannya dapat meningkatkan hasil beajar siswanya.sebagaimana pada siklus satu hasil belajar siswa hanya mencapai ketuntasan kelas 76,2% dan meningkat menjadi 84,9% dengan siswa yangbelum mencapai diatas 70 hanya 1 siswa atau 4.7%, dnegan demikian menunjukan penelitian ini berhasil bahwa metode simulasi meningkatkan hasil belajar PKn siswa
Copyrights © 2017