Jurnal Disrupsi Bisnis
Vol 2, No 2 (2019): Jurnal Disrupsi Bisnis

ANALISIS SEBERAPA JAUH TINGKAT PENDIDIKAN MENENTUKAN BAIK BURUKNYA PENGELOLAAN KEUANGAN KELUARGA DI WILAYAH JAKARTA SELATAN

Endang Puji Astutik (Universitas Pamulang)



Article Info

Publish Date
28 Nov 2019

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan  untuk menganalisis tentang tingkat pendidikan yang memiliki manfaat terhadap pengelolaan keuangan rumah tangga dan mendeskripsikan kendala-kendala yang dihadapi dalam pengelolaan keuangan rumah tangga. Data yang digunakan adalah data primer dan  sekunder, data primer berasal dari nara sumber langsung dan data skunder dari  studi kepustakaan, internet. Penelitian ini menggunakan analisis deskriptif, kualitatif. Analisis tersebut digunakan untuk melihat faktor-faktor apa saja yang dapat menyebabkan baik buruknya pengelolaan keuangan rumah tangga khususnya wilayah Jakarta Selatan. Tingkat pendidikan sangat erat hubungannya untuk sukses atau tidaknya dalam mengelola keuangan pada khususnya keuangan rumah tangga. Adapun subjek penelitian adalah beberapa ibu rumah tangga yang berada di wilayah Jakarta Selatan. Tujuan jangka pendek dari penelitian ini adalah untuk menemukan, mendeskripsikan, dan menganalisis seberapa jauh pendidikan  dibutuhkan dalam pengelolaan keuangan rumah tangga di masyarakat wilayah Jakarta Selatan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif karena dalam penelitian ini menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari beberapa ibu rumah tangga atau perilaku yang diamati dan dianalisis secara deskriptif. Penelitian ini menunjukkan bahwa beberapa ibu rumah tangga di wilayah Jakarta Selatan belum menerapkan ilmu manajemen keuangan dengan baik, semakin tinggi tingkat pendidikan beberapa ibu rumah tangga wilayah Jakarta Selatan semakin mengerti tentang anggaran-anggaran rumah tangga yang merupakan bagian dari pengelolaan manajemen keuangan. Semoga hasil dari penelitian ini dapat bermanfaat dalam pengembangan ilmu dan ekonomi khususnya bagi para ibu rumah tangga. Kata Kunci : Pendidikan,  Pengelolaan Keuangan, Keluarga

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

DRB

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Disrupsi Bisnis : Jurnal ilmiah yang diterbitkan 6 edisi dalam setahun yaitu pada bulan Januari, Maret, Mei, Juli, September dan November oleh Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Pamulang. Terbit sejak bulan Juli tahun 2018. Fokus kajian jurnal ini adalah berkaitan dengan penelitian ...