AGRINULA: Jurnal Agroteknologi dan Perkebunan
Vol 2 No 1 (2019): Agrinula : Jurnal Agroteknologi dan Perkebunan

Respon Pemberian ZPT Auksin dan Berbagai Media Tanam terhadap Bibit Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jacq) di Pembibitan Awal (Pre Nursery)

Razali Razali (Unknown)
Hasby Agung Prabowo Siregar (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Mar 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji Pengaruh Pemberian ZPT Auksin dan Berbagai Media Tanam terhadap Bibit Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jacq) Di Pembibitan Awal (Pre Nursery). Metode yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial terdiri dari dua factor yaitu: Faktor pertama: Pemberian Ragam Media Tanam 3 taraf : M0 = Top Soil 100%, M1= Top Soil 50%, Blotong Tebu 50%. M2= Blotong Tebu 70%, Top Soil 30%. Faktor kedua : Pemberian ZPT Auksin 4 taraf : A0= tanpa ZPT Auksin, A1= 10 ml/ liter, A2= 15 ml/liter, A3= 20 ml/liter. Ragam media tanam yang diberikan adalah media tanam yang sesuai dengan perlakuan yakni M0 = Top Soil 100%. M1= Top Soil 50%, Blotong Tebu 50%. M2 = Blotong Tebu 70%, Top Soil 30%. Blotong Tebu yang diberikan adalah Blotong yang telah siap pakai. Pemberian ZPT Auksin ke media tanaman topsoil sesuai dengan perlakuan yakni A0 = tanpa ZPT Auksin, A1 = 10 ml/liter, A2= 15 ml/liter, A3= 20 ml/liter. Pemberian ZPT Auksin diberikan satu bulan setelah tanam (5 MST) atau 2 kali penyiraman yakni 5 MST dan 7 MST. Hasil penelitian menunjukkan pemberian ragam media tanam (top soil 100%, top soil 50%, Blotong Tebu 50% dan Blotong Tebu 70%, top soil 30%), ZPT Auksin (A0= tanpa ZPT Auksin, ZPT Auksin 10 ml/ liter air, ZPT Auksin 15 ml/liter air dan ZPT Auksin 20 ml/liter), dan interaksinya memberikan hasil yang tidak nyata pada semua parameter pengamatan tinggi tanaman luas daun, diameter batang umur serta bobot basah tanaman dan berat kering.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

agri

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Environmental Science

Description

AGRINULA: Journal of Agrotechnology and Plantations is a scientific publication for lecturers and other researchers which contains information on the results of research in agriculture and plantations. The AGRINULA: Journal of Agrotechnology and Plantations contains scientific articles from research ...