Pelatihan merupakan usaha untuk meningkatkan ketrampilan dan kemampuan kerja pegawai dengan maksud agar pegawai dapat menjalankan tugas dan pekerjaan secara efektif dan efisien. Pelatihan berorientasi untuk dapat memperbaiki dan mengembangkan sikap, tingkah laku, ketrampilan dan pengetahuan dari pegawai, agar sesuai dengan keinginan dari instansi yang bersangkutan.Pelatihan juga sebagai proses sistematik pengubahan perilaku para pegawai dalam suatu arah guna meningkatkan tujuan-tujuan organisasional. Melalui pelatihan pegawai dapat memperoleh atau mempelajari sikap, kemampuan, keahlian, pengetahuanm dan perilaku yang spesifik yang berkaitan dengan pekerjaan. Hal ini merupakan upaya untuk meningkatkan kinerja pegawai pada pekerjaan yang ditangani.Adapun sisi lain yang tidak kalah penting yaitu pendidikan. Pendidikan sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas hidup seseorang(manusia) didasarkan pada proses kemandirian karena keunikan dari proses pembelajaran atau belajar baik lewat pendidikan diluar sekolah maupun disekolahan(bangku kuliah), Kedua hal tersebut merupakan faktor yang teramat penting pengaruhnya terhadap pengambilan keputusan.Kata kunci : Pelatihan, Pendidikan, Pengambilan keputusan
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2013