Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh pemberian/penempatan kendi berisi air dekat perakaran terhadap tinggi dan lingkaran pangkal batang tanaman Sengon Buto pada lahan kering dan untuk mengetahui berapa cc air yang habis dalam setiap minggu atau bulannya dan masih memberikan kehidupan bagi sengon Buto di lahan kering. Bahan yang dipakai yaitu bibit Sengon Buto (Entrolobium cyclocarpum) umur 2 bulan. Mengingat terbatasnya dana dan tenaga, setiap perlakuan ulangannya terbatas (10), oleh karenanya tidak mungkin menggunakan statistik percobaan (Experimental design) secara murni. Untuk itu percobaan dilaksanakan dengan titest yang dimodifikasi terdiri dari 2 perlakuan dan 10 ulangan. Pemberian teknologi cadangan air (kendi modifikasi volume ± 3 liter) pada penanaman Sengon Buto muda (Umur 52 hari s/d 169) dengan rembesan air ratarata sebanyak 781,77 cc dalam per minggu setiap kendi, pengaruhnya nyata terhadap tinggi tanaman, panjang lingkaran pangkal batang, kenaikan pertumbuhan tinggi tanaman dan juga terhadap kenaikan pertumbuhan lingkaran pangkal batang.
Copyrights © 2013