Jurnal Sabdariffarma: Jurnal Ilmiah Farmasi
Vol 9, No 1 (2021): SABDARIFFARMA

ANALISIS KADAR TOTAL FITOSTEROL PADA EKSTRAK DAUN SELADA (Lactuca sativa L.)DENGAN METODE KOLORIMETRI

Irma Erika Herawati (Jurusan Farmasi FMIPA Universitas Al-Ghifari)
Nyi Mekar Saptarini (Departemen Farmasi Kimia Analisis, Fakultas Farmasi, Universitas Padjadjaran)



Article Info

Publish Date
11 Jul 2020

Abstract

Daun selada (Lactuca sativa L.) mengandung fitosterol, yang secara empirik bisa digunakan sebagai anti kolesterol. Fitosterol dapat digunakan dalam mengurangi absorpsi kolesterol di dalam saluran pencernaan, hal ini karena fitosterol memiliki struktur yang mirip dengan kolesterol. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kadar total fitosterol pada daun selada. Ekstraksi yang dilakukan adalah metode maserasi dengan menggunakan pelarut n-heksan:etanol. Penentuan kadar total kolesterol menggunakan metode kolorimetri, yaitu pembentukan warna hijau dari senyawa sterol dengan pereaksi Liebermann-Burchard. Dari hasil penelitian didapatkan bahwa kadar fitosterol total daun selada sebesar 17,42 mg±0,7841/100g simplisia kering.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

sabdariffarma

Publisher

Subject

Chemistry Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Sabdariffarma merupakan jurnal yang menerbitkan tulisan-tulisan dari peneliti maupun akademisi di bidang farmasi, yang meliputi: teknis, manajerial farmasi, pemanfaatan obat asli Indonesia, marketing, sistem industri (farmasi, apotek atau rumah sakit), dan uji praklinis obat yang berasal dari ...