Penelitian ini bermaksud menguji pengaruh profitabilitas dan kesempatan investasi terhadap kebijakan dividen kas perusahaan perbankan di Bursa Efek Indonesia dengan menggunakan likuiditas sebagai variabel penguat (variabel moderator). Profitability diukur dengan return on equty (ROE),Investment Opportunity Set diproksikan oleh market to book value of equty, market to book value ofasset, price earning ratio, dan capital dan liquiditas sebagai variabel moderat diproksikan oleh current ratio di Bursa Efek Indonesia. Populasi penelitian ini adalah seluruh perusahaan perbankan di Indonesia yang listing di BEI dan membagikan dividen pada tahun 2012-2015. Hasil penelitian ini adalah kebijakan pembagian dividen perusahaan profitabilitas berpengaruh negatif signifikan terhadap kebijakan dividen, IOS berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kebijakan dividen. Profitability dan IOS diperkuat oleh likuiditas perusahaan tidak dapat memoderasi hubungan antara profitability dan InvestmentOpportunity Set
Copyrights © 2017