Majalah Kedokteran Sriwijaya
Vol 51, No 1 (2019): Majalah Kedokteran Sriwijaya

ASSOCIATION OF DYSMENORRHEA AND QUALITY OF LIFE IN FEMALE STUNDENTS AT XAVERIUS I SENIOR HIGH SCHOOL PALEMBANG ACADEMIC YEAR 2018-2019

Wahyudi Tteguh Rejeki Purba (Program Studi Pendidikan Dokter, Fakultas Kedokteran, Universitas Sriwijaya)
Mutiara Budi Azhar (Bagian Anatomi, Fakultas Kedokteran, Universitas Sriwijaya)
Eddy Roflin (Bagian Ilmu Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kedokteran, Universitas Sriwijaya)



Article Info

Publish Date
22 Jun 2019

Abstract

Dismenore, gangguan menstruasi yang paling sering terjadi pada remaja, dapat menimbulkan rasa tidak nyaman dan mengganggu aktifitas sehari-hari. Hal ini dapat menyebabkan menurunnya kualitas hidap siswi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara dismenore dan kualitas hidup siswi SMA Xaverius 1 Palembang Tahun Ajaran 2018-2019.Penelitian yang digunakan adalah penelitian observasional analitik dengan desain potong lintang yang dilakukan pada bulan Juli-Desember 2018. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswi SMA Xaverius 1 Palembang Tahun Ajaran 2018-2019. Dengan total sampling didapat jumlah sampel sebanyak 423 siswi. Data didapatkan menggunakan kuesioner. Data yang diperoleh dianalisis dengan uji Chi-Square. Siswi berkisar antara 14-18 tahun. Prevalensi siswi yang menderita dismenore 67,5%. Proporsi siswi nyeri ringan 28,7%, nyeri sedang 60,5%, dan nyeri berat 10,8%. Dari 423 siswi, 54,3% fungsi fisik buruk, 68,1% fungsi emosional buruk, 29,6% fungsi sosial buruk, 74,5% fungsi sekolah buruk dan 37,6% kualitas hidup siswi buruk. Hasil uji statistik menunjukkan terdapat hubungan antara dismenore dan kualitas hidup, fungsi fisik, fungsi emosional dan fungsi sekolah (p < 0,05). Tidak terdapat hubungan antara dismenore dan fungsi sosial (p > 0,05). Terdapat hubungan antara derajat nyeri dismenore dan kualitas hidup, fungsi fisik, fungsi emosional, fungsi sosial, dan fungsi sekolah (p < 0,05). Terdadapat hubungan antara dismenore dan kualitas hidup siswi SMA Xaverius 1 Palembang Tahun Ajaran 2018-2019.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

mks

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Majalah Kedokteran Sriwijaya (MKS) is published by Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya since 1962. MKS is a peer-reviewed, multidisciplinary and scientific journal which publishes all areas regarding medical sciences. The covered research areas as follows : Microbiology Pathology Surgery ...