Research data management (RDM) merupakan kegiatan yang mempunyai ruang lingkup perencanaan, pengumpulan, pengorganisasian, pengelolaan, penyimpanan, keamanan, pencadangan, pemeliharaan, dan berbagi data yang memastikan data penelitian dikelola sesuai undang-undang, hukum, dan etika. Tujuan dari penulisan makalah ini yaitu untuk memberikan wawasan serta pengetahuan kepada para pustakawan perpustakaan perguruan tinggi di Indonesia mengenai kompetensi yang diperlukan dalam kegiatan RDM. Metode yang digunakan dalam penulisan makalah ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan melakukan tinjauan literatur yaitu melalui penelusuran informasi yang bersumber dari berbagai karya ilmiah yang telah dipublikasikan dengan topik bahasan yang sama yaitu mengenai kompetensi pustakawan dan Research Data Management. Hasil dari penelitian ini diperoleh bahwa terdapat tiga poin utama untuk menunjang kegiatan research data management ini yaitu menyediakan akses, advokasi dan dukungan, dan mengelola data. Pada setiap poin tersebut, dijabarkan kembali tentang kompetensi pustakawan yang dibutuhkan. Dari tiga poin tersebut, didapatkan duapuluh dua kompetensi pustakawan yang diperlukan dalam kegiatan research data management tersebut. Kata Kunci : Research Data Management
Copyrights © 2020