Info-Teknik
2016: Prosiding Semnas Teknik Sipil 2016

Kehandalan Daya Dukung Aksial Tiang Pancang Beton Segi Empat Berdasarkan Hasil SPT Dan PDA

Yusti Yudiawati (Politeknik Negeri Banjarmasin)



Article Info

Publish Date
29 Mar 2017

Abstract

Besarnya  biaya  pondasi     sangat  ditentukan  pada  keputusan  saat  pemilihan  dimensi  tiang  pancang. Penentuan  dimensi  tiang  selain  didasarkan  oleh evaluasi  daya  dukung  tiang  berdasarkan  uji  tanah  perlu  sekali dievaluasi terhadap hasil-hasil uji tiang di lapangan untuk memastikan kehandalan daya dukung pondasi tiang yang dipilih. Selama ini para perencana lebih memilih menggunakan tiang bulat dibandingkan tiang persegi dengan alasan dianggap  lebih murah dan lebih handal daya dukungnya.  Kenyataan  di lapangan  membuktikan  tiang segiempat menghasilkan daya dukung tiang ultimit yang jauh lebih besar daripada tiang bulat sehingga dengan dimensi yang lebih kecil akan dihasilkan daya dukung ultimit yang setara dengan dimensi tiang bulat yang jauh lebih besar. Hasil uji PDA pada tiang 400x400 di Banjarmasin mencapai >400 ton atau 2,7 kali lebih besar daripada perkiraan daya dukung berdasarkan SPT sebesar 159,98 ton. Untuk daerah Banjarbaru hasil PDA test mencapai >300 ton atau 1,5 kali lebih besar dari perhitungan SPT sebesar 222.50 ton. Hasil uji PDA tiang 400x400 jika dibanding tiang diameter 400 memberikan hasil 3,2 kali lebih besar daya dukung ultimitnya. Daya dukung end bearing hasil PDA tes tiang diameter 400 setara dengan tiang 250x250. Hal ini tentunya akan sangat mengefisienkan jumlah titik pancang serta besarnya biaya pondasi.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

infoteknik

Publisher

Subject

Engineering

Description

Jurnal Info – Teknik menerbitkan artikel – artikel karya orisinil dan signifikan pada Bidang Rekayasa ...