JKM (Jurnal Kebidanan Malahayati)
Vol 6, No 2 (2020): Volume 6 Nomor 2 April 2020

PERSALINAN PREMATUR KARENA KURANGNYA VITAMIN D

Aulia Ridla Fauzi (STIKes Muhammadiyah Ciamis)



Article Info

Publish Date
24 Apr 2020

Abstract

Latar Belakang: Kejadian defisiensi vitamin D banyak terjadi pada kelompok usia berisiko, diantaranya adalah bayi dengan berat lahir rendah, ibu hamil dan orang lanjut usia. Kebutuhan gizi ibu hamil terdiri dari makromineral dan mikromineral yang harus dicukupi selama hamil, salah satu kebutuhan mikromineral yang dibutuhkan ibu saat hamil adalah vitamin D. Vitamin D yang tidak tercukupi dengan baik, meningkatkan risiko terjadinya preeklampsia, diabetes gestasional, persalinan prematur, terhambatnya pertumbuhan janin, abortus spontan, serta berat bayi lahir rendah.Tujuan: Untuk mengetahui hubungan antara kekurangan vitamin D dengan kejadian persalinan prematurMetode: Metode literature review terhadap artikel-artikel mengenai vitamin D pada wanita hamil yang dapat menurunkan risiko kejadian persalinan prematur (<37 minggu). Kriteria inklusi yang digunakan adalah manfaat vitamin D yang dihasilkan dari sediaan suplemen dan juga vitamin D yang dihasilkan dari paparan langsung sinar matahari yang dapat menurunkan risiko kejadian persalinan premature dan berat bayi lahir rendah. Kriteria eksklusi dalam penyusunan artikel ini adalah artikel yang abstrak, artikel yang tidak menggunakan Bahasa Inggris dan artikel yang tidak full teksHasil: Tidak ada hubungan signifikan antara kekurangan vitamin D dengan kejadian persalinan prematur namun prevalensi kejadian rendahnya kadar serum vitamin D ditemukan pada wanita yang bersalin prematur.Kesimpulan: Prevalensi defisiensi vitamin D serum lebih tinggi pada wanita dengan persalinan prematur dibandingkan mereka yang melahirkan matur. Peran potensial dari suplementasi vitamin D prenatal dalam pencegahan kelahiran prematur harus diselidiki lebih lanjut.Saran: Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut khususnya di Indonesia baik di perkotaan maupun pedesaan mengenai kandungan serum 25(OH)D dengan melihat karakteristik dari ibu hamil serta lingkungannya. Kata Kunci: Kekurangan Vitamin D, Persalinan Prematur

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

kebidanan

Publisher

Subject

Health Professions

Description

Jurnal Kebidanan Malahayati menyediakan platform untuk mempublikasikan bidang kebidanan dan jurnal juga berusaha untuk memajukan kualitas penelitian dengan memperkenalkan atau menguraikan metode baru di bidang kesehatan kebidanan untuk publikasi termasuk kebidanan dan ilmu kesehatan inti. Jurnal ini ...