Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu)
Vol 3 No 3 (2014)

KELAYAKAN TEORITIS LKS PROJECT BASED LEARNING (PjBL) PENGGUNAAN BAHAN ALTERNATIF PRODUK BIOTEKNOLOGI KONVENSIONAL

LADYANA, BRILIAN (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Aug 2014

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kelayakan teoritis dilihat dari hasil telaah 1 dosen ahli pendidikan dan 1 dosen ahli materi serta guru biologi dan kelayakan empiris hasil pengembangan LKS berbasis Project Based Learning penggunaan bahan alternatif pada produk olahan bioteknologi konvensional yang dilihat dari respons siswa yang didapatkan dari hasil keterbacaan LKS oleh siswa, observasi aktifitas siswa selama proses pembelajaran dan angket respons siswa terhadap LKS. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan model pengembangan 4D sampai tahap pengembangan (develop). Ujicoba terbatas dilakukan pada 12 siswa di SMAN 1 Dawarblandong. Berdasarakan hasil telaah kelayakan LKS, secara teoritis LKS dinyatakan layak berdasarkan hasil validasi ahli dengan persentase sebesar 92,24% dengan kategori sangat layak. Secara empiris, respons siswa didapatkan dari hasil keterbacaan LKS oleh siswa mendapatkan kategori layak, dengan persentase sebesar 91,43%. Hasil observasi aktifitas siswa dengan kategori aktif, dengan persentase sebesar 91,13%. Hasil respons siswa terhadap LKS dengan kategori sangat layak dengan persentase sebesar 93,75%. Berdasarkan deskripsi tersebut dapat dikatakan LKS Project Based Learning (Pjbl) Penggunaan Bahan Alternatif Untuk Produk Olahan Bioteknologi Konvensional layak digunakan pada kegiatan pembelajaran. Kata kunci: LKS, Project Based Learning (PjBL), Bioteknologi Konvensional.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

bioedu

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

BioEdu merupakan Jurnal Online Program Studi S-1 Pendidikan Biologi yang diterbitkan oleh Jurusan Biologi Program Studi Pendidikan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Surabaya. BioEdu terbit tiga kali dalam setahun. BioEdu memuat artikel-artikel hasil penelitian ...