Format : Jurnal Imiah Teknik Informatika
Vol 9, No 1 (2020)

Sistem Informasi Penjualan Sepeda Motor Pada Dealer UMKM Menggunakan Metode PIECES

Arief Herdiansah (Universitas Muhammadiyah Tangerang)



Article Info

Publish Date
17 Sep 2020

Abstract

Kebutuhan permintaan pembelian sepeda motor saat ini semakin besar, hal tersebut membuka peluangan bagi perseorangan untuk membuka usaha deler motor sekala kecil atau UMKM. Penelitian ini dilakukan pada satu dieler motor Deni Motor di kota Tangerang yang merupakan salah satu contoh dealer motor UMKM yang banyak bermunculan di Kota Tangerang. Sistem penjualan motor di dealer Motor UMKM saat  ini  masih  menggunakan cara  konvensional/manual dimana semua  proses  penjualan mulai  dari informasi motor yang dijual, proses pencatatan data pelangan sampai dengan proses pembuatan laporan penjualan. Metode penjualan konvensional tersebut kurang efektif dan efisien sehingga perlu dibuatkan sebuah sistem informasi penjualan yang dapat meningkatkan penjualan motor. Metode pengumpulan data yang peneliti gunakan adalah metode observasi, wawancara dan studi kepustakaan, Proses analisa sistem yang peneliti gunakan adalah metode PIECES. Metode ini dipilih agar peneliti dapat lebih memperoleh pokok-pokok permasalahan yang lebih spesifik. Dengan analisis PIECES diharapkan sistem penjualan motor yang dihasikan dapat meningkatkan kinerja, meningkatkan kualitas informasi yang dihasilkan sistem serta dapat membuat proses penjualan motor berjalan dengan terkontrol, efektif dan efisien. Proses perancangan sistem menggunakan UML dan pengembangan sistem menggunakan model waterfall. Sistem yang dihasilkan diuji menggunakan metode pengujian Black Box Testing.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

format

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Format : Jurnal Ilmiah Teknik Informatika merupakan jurnal peer-review yang berasal dari hasil-hasil penelitian dan kajian ilmiah di bidang Ilmu Komputer khususnya Informatika. Cakupan naskah artikel yang dapat dipublikasikan difokukuskan pada bidang berikut (namun tidak terbatas): ICT, Rekayasa ...