Sistem Informasi merupakan sistem yang berisi jaringan pengolahan data yang dilengkapi dengan kanal – kanal komunikasi yang digunakan dalam sistem organisasi data. Elemen proses dari sistem antara lain mengumpulkan data, mengelola data yang tersimpan, menyebarkan informasi. Dengan belum terdokumentasinya Tugas Akhir di sistem mengakibatkan beberapa mahasiswa mengalami kesulitan, seperti kurangnya referensi judul Tugas Akhir,Penulis Juga menganalisis sejauh mana rancang bangun E-Galeri Tugas Akhir berbasis web ini dapat membantu pihak akademik dalam mendocumentasi Tugas Akhir mahasiswa dan mahasiswi untuk proses kegiatan penyusunan karya ilmiah.Berdasarkan permasalahan yang ada, maka penulis merancang dan membangun E-Galeri Tugas Akhir berbasis web pada Politeknik Hasnur untuk memecahkan masalah yang terjadi dikampus,pada akhirnya dituangkan ke dalam pembuatan Tugas Akhir yang berjudul “Rancang Bangun E-Galeri Tugas Akhir Pada Politeknik Hasnur”. dengan adanya E-Galeri Tugas Akhir ini diharapkan dapat membantu prodi, mahasiswa, dan dosen pembimbing dalam pelaksanaan Tugas Akhir. Kata Kunci : E-Galeri, Tugas Akhir, Mahasiswa
Copyrights © 2018