Medica Hospitalia
Vol. 4 No. 2 (2017): Med Hosp

Dampak Smartphone Dengan Kejadian Myopia Pada Anak Di TK Melati Sambiroto Semarang

Sri Suparti (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 May 2017

Abstract

Latar belakang: Dengan adanya teknologi baru permainan tradisional berganti dengan bermain, belajar menggunakan Smartphone. Kebiasaan bermain atau belajar menggunakan smartphone akan mengalami kelainan refraksi. Kelainan refraksi merupakan salah satu penyebab kebutaan dan hambatan penglihatan saat beraktivitas. Kelainan refraksi antara lain: Hipermetropia, Astigmatisma, Myopia. Metode: Penelitian ini penelitian observasional analitik dengan menggunakan disain cross sectional .Sampel pada penelitian ini anak TK Melati Sambiroto Semarang sebanyak 42. Pengambilan data dilakukan dengan pemeriksaan obyektif. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan uji Chi Square. Hasil: Lama penggunaan Smartphone menunjukan prosentase (81.8%) lebih dari 2 jam /hari dengan (p=0.000). Genetik menunjukan prosentase (81.3%) mengalami myopia dengan (p=0.004). Posisi penggunaan Smartphone menunjukan prosentase (68.0%) tidak duduk tegak dengan (p=0.012) Kesimpulan: Dari hasil penelitian ini menunjukan ada hubungan bermakna antara lama menggunakan smartphone dan faktor genetik dengan kejadian myopia. Posisi penggunaan Smartphone menunjukkan ada hubungan dengan kejadian myopia. Kata Kunci: Anak, Smartphone, Myopia

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

mh

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Medica Hospitalia: Journal of Clinical Medicine adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan RSUP Dr. Kariadi dan menerima artikel ilmiah dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris yang diharapkan dapat menjadi media untuk menyampaikan temuan dan inovasi ilmiah dibidang kedokteran atau kesehatan kepada para ...