Rhizobia
Vol 1 No 1 (2019): Jurnal Ilmiah Rhizobia Edisi Februari 2019

PENGARUH PUPUK KALIUM DAN KOMPOS TANDAN KOSONG KELAPA SAWIT TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN JAGUNG MANIS (Zea mays saccharata Sturt): THE EFFECT OF POTASSIUM FERTILIZER AND OIL PALM PLANT COMPOS ON THE GROWTH AND PRODUCTION OF SWEET CORN PLANTS (Zea mays saccharata Sturt)

Purba, Rosmadelina (Unknown)
Matondang, Tuty DS (Unknown)
Wulan Minda Sari (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Feb 2019

Abstract

Penelitian dilaksanakan bulan juli hingga bulan September 2017di Huta II Ujung Ban, Kec. Hatonduhan Kab. Simalungun dengan ketinggian ± 450 mdpl.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Pemberian Pupuk Kalium Dan Kompos Tandan Kosong Kelapa SawitTerhadap Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Jagung Manis (Zea mays saccharata sturt).Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK), dengan 2 faktor, faktor pertama adalah pupuk Kalium tediri dari 4 taraf yaitu : K0 (tanpa perlakuan), K1 (18 g/plot), K2 (20 g/plot), K3 (25 g/plot). Faktor kedua kompos TKKS terdiri dari 4 taraf yaitu : T0 (tanpa perlakuan), T1 (2 kg/plot), T2 (4 kg/plot), T3 (6,25 kg/plot). Parameter yang diamati Tinggi tanaman (cm), Diameter tongkol (cm), Panjang tongkol (cm), Berat tongkol per tanaman (g), berat tongkol per plot (kg).Perlakuan pupuk Kalium, kompos TKKS dan interaksi pupuk Kalium dengan kompos TKKSberpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman 2, 4, 6 dan 8 MST, diameter tongkol, panjang tongkol, berat tongkol per plot, berat tongkol per tanaman. Perlakuan pupuk Kalium 25 g/plot dan Perlakuan kompos TKKS 6,25kg/plot serta interaksi keduanyamenunjukkan tinggi tanaman tertinggi umur 2, 4, 6 dan 8 MST, diameter tongkol terbesar, panjang tongkol terpanjang, berat tongkol per tanaman dan berat tongkol per plot terberat.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

rhizobia

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering

Description

Rhizobia Jurnal Agroteknologi merupakan media ilmiah untuk publikasi tulisan asli yang berkaitan dengan teknologi budidaya pertanian (agroteknologi) secara luas. Ruang lingkup naskah yang bisa dipublikasikan di jurnal Rhizobia meliputi kajian aspek fisiologi tanaman, teknologi budidaya pertanian, ...