Penelitian ini berisi tentang kajian perilaku pengguna (user) terhadap penggunaan Google dan Yahoo yang berbasis web. Responden adalah mahasiswa di sekolah tinggi komputer sebagai pengguna (user) search engine Google dan Yahoo. Tujuannya untuk melihat perbedaan pengguna search engine Google dan Yahoo yang menggunakan kerangka pemikiran yang mengadopsi model Technology Acceptance Model (TAM) dan Usability, penelitian ini ingin mengetahui variabel manakah dari keduanya yang memiliki hubungan variabel dengan kedua search engine tersebut. Uji statistik yang digunakan adalah metode Analisis Diskriminan. Hasil menunjukkan Model Technology Acceptance Model (TAM) dan Usability dapat digunakan dalam penelitian ini, mengingat sistem informasi berbasis web adalah bagian dari teknologi khususnya teknologi informasi. Model diskriminan yang terbentuk valid dengan  tingkat ketepatannya cukup tinggi yaitu 71,7%. Variabel navigation yang merupakan faktor dari usability yang membedakan kedua search engine tersebut. Hal ini terkait dengan fungsi search engine sendiri sebagai alat pencari situs web, artikel, dokumen, maka pengguna mengharapkan adanya sistem navigasi yang jelas dalam penggunaannya. Variabel perceived ease of use sebagai faktor dari Technology Acceptance Model (TAM ) membedakan bagaimana pengguna search engine menghendaki kemudahan penggunaannya mengingat saat ini banyak pengguna search engine dari berbagai kalangan. Â
Copyrights © 2011