Pasar modern berkembang dengan sangat pesat di Indonesia tidak terkecuali di Kota Malang sebagai salah satu kota besar di Jawa Timur. Banyaknya pasar modern bahkan pasar online menjadi alternatif pemenuhan kebutuhan masyarakat perkotaan. Kondisi tersebut turut meningkatkan pesaing pedagang tradisional seperti pedagang sayur keliling sebagai salah satu usaha sektor informal di Kota Malang. Maka dalam penelitian ini dianalisis faktor apa yang mempengaruhi masyarakat Kota Malang melakukan pembelian kebutuhan pangan di pedagang sayur keliling (mlijo). Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain penelitian survei. Penentuan sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu convenience sampling sebab tergantung pada kesediaan pembeli pada pedagang sayur keliling untuk diwawancarai. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor yang mempengaruhi konsumen untuk melakukan pembelian pada pedagang sayur keliling (mlijo) yaitu keakraban dan keramahan, harga dan pasar, kesegaran produk, layanan eceran, serta layanan kredit.
Copyrights © 2020