Metafora: Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra
Vol 6, No 1 (2020): METAFORA

PENGIMPLEMENTASIAN PENDIDIKAN KARAKTER MELALUI APRESIASI RUPAMA PADA SISWA SMPN 1 PALLANGGA KABUPATEN GOWA

Ian Wahyuni (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Jul 2020

Abstract

Abstrak: Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan pengimplementasian pendidikan karakter melalui rupama berbasis kebudayaan lokal pada Siswa SMPN 1 Pallangga Kabupaten Gowa. Metode penelitian ini bersifat deskriptif kuantitatif. Adapun Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan siswa kelas VIII SMPN 1 Pallangga Kabupaten Gowa yang berjumlah 823 siswa terbagi dalam 18 kelas. Sampel yang ditetapkan dalam penelitian ini adalah sebanyak 46 orang. Teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data dalam penelitian ini adalah pemberian tes perbuatan yang terdiri dari tiga aspek penilaian, yakni aspek kognitif, emotif, dan evaluatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan mengapresiasi Rupama berdasarkan hasil tes kemampuan siswa, sebanyak 17 siswa dengan persentasi 36,96% yang mampu menemukan nilai moral, sedangkan sebanyak 29 siswa dengan presentasi 63,04% yang belum mampu menemukan nilai moral. Berdasarkan kemampuan tersebut yang diperoleh dari hasil analisis data, dapat disimpulkan bahwa pengimplementasian pendidikan karakter melalui apresiasi rupama pada siswa di SMPN 1 Pallangga Kabupaten Gowa perlu ditingkatkan. Kata Kunci: pendidikan karakter, apresiasi sastra, rupama

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

METAFORA

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Metafora: Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra menyediakan forum untuk menerbitkan artikel dan laporan penelitian yang berfokus pada bidang: 1. Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia 2. Kajian Linguistik Bahasa Indonesia 3. Kajian Sastra ...