Halu Oleo Law Review
Vol 5, No 1 (2021): Halu Oleo Law Review: Volume 5 Issue 1

Implementasi Pembelajaran Daring/Jarak Jauh Ditinjau dari Perspektif Keadilan Sosial

Purbasari, Riska (Unknown)
Erdiawati, Naditya Kusumaningrum (Unknown)
Deva, Pindo Asmara Tungga (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Mar 2021

Abstract

Penelitian ini ditujukan pada analisis Kebijakan “Belajar dari Rumah (Learn from Home)” melalui pembelajaran daring/jarak jauh sebagai solusi yang diberikan oleh Pemerintah Indonesia selama pandemi COVID-19. Kebijakan tersebut diformulasikan dalam Surat Edaran Menteri Pendidikan dan Kebudayaan yang kemudian dijadikan pedoman dalam penyelenggaraan layanan pendidikan di skala nasional. Peralihan metode pendidikan ini secara dramatis menuai berbagai respons dari masyarakat luas. Pemerintah juga harus menghadapi kenyataan pahit bahwa kebijakan tersebut masih banyak menemui kendala dalam pelaksanaannya. Hal tersebut membawa pada sebuah pertanyaan apakah keadilan sudah diwujudkan dalam penerapan kebijakan tersebut. Penelitian ini menghasilkan suatu kesimpulan bahwa pemberian akses pendidikan dengan mendasarkan pada prinsip-prinsip keadilan sosial belum cukup mewujudkan keadilan yang sebenarnya, terlebih jika dihadapkan pada kondisi masing-masing peserta didik yang tidak sama. Idealnya, dalam kondisi apa pun setiap peserta didik berhak memperoleh layanan pendidikan yang layak sebagai bagian dari perwujudan hak konstitusional yang wajib dilindungi oleh negara.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

holrev

Publisher

Subject

Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Halu Oleo Law Review (HOLREV) is a peer-reviewed journal published by Faculty of Law, Halu Oleo University twice a year in March and September. This journal provides immediate open access to its content on the principle that making research freely available to the public supports a greater global ...