Perkembangan sector pertanian sangat berdampak pada kehidupan manusia, khususnya pada bidang pertanian. Perkembangan teknologi pertanian sangat mendukung bagi tempat dengan lahan yang sempit, sehingga timbul inovasi-inovasi untuk menerapkan alat yang modern. System aeroponik dapat menjadi solusi yang dapat diterapkan pada lahan yang sempit dan terbatas terutama pada daerah perkotaan. System ini langsung menyemprotkan nutrisi pada akar tanaman. Tanaman yang digunakan adalah jenis strawberry, dengan menerapkan system aeroponik dan mengontrol pH nutrisi menggunakan system fuzzy logic mamdani. dengan input berupa sensor pH dan output berupa pompa (pompa_1, pompa_2 dan pompa_3). Penerapan system ini dapat menghasilkan tinggi tanaman 22 cm, berat buah 3,35 gram/buah dan kadar gula 7,6%. Hasil ini memiliki hasil yang baik dibandingkan system manual yaitu tinggi 15 cm, berat 2,63 gram/buah dan kadar gula 5,4%
Copyrights © 2021