Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan analisis kesalahan siswa dalam pengoperasikan Bilangan Bulat. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif-eksploratif yang bertujuan untuk mendiskripsikan kesalahan pengoperasian bilangan yang dilakukan siswa dalam menyelesaikan soal matematika. Hasil penelitian tentang deskripsi Analisis Kesalahan Siswa dalam Pengoperasian Bilangan Bulat pada siswa Kelas VII SMP Negeri 1 Binuang dengan deskripsi kuantitatif. menunjukkan bahwa skor rata-rata hasil belajar peserta didik Kelas VII dalam Menyelesaikan Soal materi Bilangan Bulat dengan nilai rata-rata sebesar 73,2 dengan rentang skor 60 yang berarti hasil belajar matematika peserta didik kelas tersebut mulai dari 40 - 100. Median yaitu 75 dan modus atau frekuensi tertinggi yaitu 70. jumlah peserta didik yang belum tuntas belajar sebanyak 11 orang atau 44% dan peserta didik yang belum tuntas sebanyak 14 orang atau 56%. pengoperasian bilangan bulat untuk subjek 1 (Nf) diperoleh informasi bahwa siswa tersebut tidak mengalami kesalahan konsep, kesalahan prinsip dan kesalahan operasi. Sehingga subjek tersebut berada dalam kategori tinggi. subjek 2 (NA) diperoleh informasi bahwa siswa tersebut tidak mengalami kesalahan prinsip dan kesalahan operasi. Sehingga subjek tersebut berada dalam kategori sedang. Dan subjek 3 (Mr) diperoleh informasi bahwa siswa tersebut mengalami kesalahan konsep, prinsip dan kesalahan operasi. Sehingga subjek tersebut berada dalam kategori Rendah
Copyrights © 2021