JABE (Journal of Applied Business and Economic)
Vol 7, No 1 (2020): JABE (Journal of Applied Business and Economics)

ANALISIS KINERJA DIREKTORAT JENDRAL PAJAK DALAM OPTIMALISASI PENERIMAAN PAJAK DI ERA-PANDEMI COVID 19

Lutfia Rizkyatul Akbar (Universitas Indraprasta)



Article Info

Publish Date
25 Sep 2020

Abstract

Peneliti ingin menganalisis apa saja tantangan yang sedang dan akan dihadapi dalam penerimaan pajak dan bagaimana cara Direktorat Jendral Pajak dalam optimalisasi penerimaan pajak di era pandemi Covid-19. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data diperoleh peneliti dari data sekunder yang berhubungan dengan tema penelitian yang didapatkan dari data resmi Direktorat Jendral Pajak, Kementrian Keuangan, dan data sekunder lainnya. Hasil penelitian ini adalah kinerja DJP masih rendah yang tergambar dari penerimaan pajak di negara Indonesia selama lima tahun belum mampu mencapai target, kepatuhan pajak yang diukur melalui pelaporan SPT Tahunan juga masih jauh dari target , serta tax ratio yang selama lima tahun terakhir cenderung diangka yang sama dan tidak megalami peningkatan. Beberapa strategi DJP dalam optimalsiasi penerimaan pajak adalah sebagai berikut Pertama, Ekstensifikasi pemerintah harus segera menerapkan pajak digital di era pandemi Covid-19 ini. Kedua, Pajak Bandara Bebas untuk Memulihkan Sektor Pariwisata. Ketiga, pemberian insentif pajak.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JABE

Publisher

Subject

Description

JABE (Journal of Applied Business and Economic) is a journal published by Universitas Indraprasta PGRI, issued four times in one year. JABE (Journal of Applied Business and Economic) is a scientific publication in the form of conceptual paper and field research related to business and economic ...