Biomed Science
Vol 3, No 2 (2015)

KAJIAN MENGENAI PERBEDAAN KARAKTERISTIK WANITA DITINJAU DARI TOPOGRAFI TEMPAT TINGGAL DI KABUPATEN MALANG

Noor Lianti Megasari (Program Studi Diploma 3 Akademi Kebidanan Wira Husada Nusantara Malang)
Silvia Nike Saputri (Program Studi Diploma 3 Akademi Kebidanan Wira Husada Nusantara Malang)



Article Info

Publish Date
18 Dec 2015

Abstract

Gejala-gejala menopause tidak dialami oleh semua wanita. Suatu penelitian yang dilakukan di London yang mencakup 638 wanita yang berusia antara 45 dan 54 tahun, mereka membagi kelompok mulai dari yang masih menstruasi sampai yang periode menstruasinya telah berhenti selama lebih dari 9 bulan. Wanita itu kemudian diminta melaporkan 8 gejala hot flushes, keringat malam, nyeri kepala, pening, insomnia, depresi dan peningkatan berat badan. Hasilnya hampir separuh (49,8%) melaporkan hot flushes, sedangkan 35 sampai 50% melaporkan gejala lain dan 8,5% tidak ada gejala (Wijaya Kusuma, 1999). Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimental adalah suatu rancangan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui suatu gejala atau pengaruh yang timbul, sebagai akibat dari adanya perlakuan tertentu terhadap suatu variabel. Penelitian ini dilakukan di Kabupaten Malang yang merupakan suatu daerah di Jawa Timur .Peneliti memilih tempat tersebut dengan pertimbangan waktu, biaya serta untuk memudahkan pengendalian dan mengembangkan kuesioner.Penelitian dilakukan mulai tanggal 9 Oktober 2014 – 9 Maret 2015. Populasi adalah objek atau subjek yang mempunyai kuantitas dan karakteristik atau sifat tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipeajari dan kemudian ditarik kesimpulan (Notoatmodjo, 2005).Seperti yang disebutkan sebelumnya bahwa populasi dalam penelitian ini adalah semua wanita usia 45 tahun yang tinggal di daerah lereng gunung, daerah pesisir pantai, dan daerah daratan rendah yang ada di Kabupaten Malang. Untuk menganalisa data dalam penelitian ini digunakan pendekatan model analisis varians klasifikasi satu arah. Hasil dari penelitian ini dari analisis ragam memperlihatkan bahwa ketiga kelompok yang dicoba terdapat perbedaan yang signifikan. Kondisi tersebut dapat dilihat dari Fhitung 11,48 lebih besar dari F 0.05 sebesar 2,98. Dengan kata lain wanita menopause usia 45 tahun di lereng gunung, pesisir pantai, dan daratan rendah sebelum diberikan perlakuan belum menunjukkan perbedaan yang signifikan

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

biomed

Publisher

Subject

Dentistry Medicine & Pharmacology Public Health Veterinary

Description

Biomed Science : ISSN 2338-5189 (media cetak) , adalah jurnal peer-review yang menerbitkan artikel tentang praktik, teori, dan penelitian di semua bidang kesehatan dan kebidanan. Scope jurnal terdiri dari kebidanan,kesehatan,kesehatan masyarakat Setiap naskah yang diserahkan akan ditinjau oleh satu ...